Siapa Dia

Minggu, 21 Desember 2014

(Pupusnya Nonton) Pendekar Tongkat Emas

Kondisi pikiran saya pagi ini kurang baik. Belum bisa ngumpulin mood untuk belajar buat ujian terakhir besok yang seharusnya sudah saya lakukan kemarin, bingung makanan apa yang mau disantap untuk sarapan pagi ini, dan tentunya efek sedih setelah nonton Behind The Scene Pendekar Tongkat Emas semalam.

Kenapa sedih? Saya sedih karena saya cuma bisa lihat Behind The Scene-nya saja tapi tidak bisa menonton filmnya. Ya, Jember adalah salah satu kota yang tidak kebagian untuk menayangkan film Pendekar Tongkat Emas. Sakit? Banget! Saya sudah menunggu film ini dari beberapa bulan lalu dan sudah masuk must-watch list saya untuk bulan Desember (baca post saya tentang ini disini). Saya malah merencanakan untuk bulan ini hanya akan mengulas dua film saja dimana kedua film tersebut film Indonesia, Supernova dan Pendekar Tongkat Emas. Selain kedua film itu saya nggak mau ke bioskop. Sayang seribu sayang, film ini tidak masuk ke Jember. Padahal Tulung Agung dan Kediri dapat jatah, lho.

Teman-teman saya yang sudah nonton merekomendasikan film Pendekar Tongkar Emas untuk saya tonton. Katanya epic, keren, bagus, landscape Sumba-nya indah, dan lain sebagainya. Apalah arti semua kata itu kalau saya tetap nggak bisa nonton film ini di layar lebar. Ah, kesel deh pokoknya.

Saya nggak bisa menyalahkan siapa-siapa. Saya juga kurang tahu peraturan dan pertimbangan pemilihan film yang diputar di bioskop di Jember yaitu New Star Cineplex seperti apa. Saya sempat mengirimkan mention di Twitter pada akun resmi New Star Cineplex tentang hal itu tapi tak kunjung dibalas. Saya mention ke produser filmnya langsung, Mira Lesmana juga nggak dibalas. Ya sudahlah, saya bisa berkata apa. Mungkin ini kode dari Allah biar saya fokus mengurus skripsi saya, bukan sibuk bolak-balik ke bioskop, #eh.

Bagi yang sudah dan akan menonton, selamat ya. Kalian termasuk orang-orang beruntung bisa nonton salah satu film besar Indonesia tahun ini di layar selebar itu. Saya cuma bisa berharap, Pendekar Tongkat Emas akan tayang disini walaupun terlambat.

Well, Selamat hari minggu semua! Have a good one!

Selamat Nonton!





2 komentar:

  1. Ya masih mending deh, dibanding disini jangankan bioskop, kaset bajakan aja susah dapatnya. Nasib tinggal dihutan lol

    BalasHapus
    Balasan
    1. tetep bersyukur seharusnya, yang penting ada internet :)

      Hapus